Wednesday, March 16, 2011

Gradz

Dulu wisuda adalah suatu proses pelantikan kelulusan mahasiswa yang telah menempuh masa belajar pada suatu universitas. Pada masa sekarang, yang istilah wisuda juga telah digunakan untuk menyebut proses pelantikan kelulusan para siswa yang lulus dari sekolah menengah dan dari sekolah tingkat dasar seperti TK dan SD, SMP dan SMA. Jadi pengertian wisuda sudah tidak bisa dikhususkan pada proses pelantikan kelulusan mahasiswa, tetapi telah digeneralisasi untuk menyebut proses pelantikan para siswa yang telah lulus. Dengan wisuda maka akan melepas status kemahasiswaan mereka. Dan mereka akan memperoleh status baru, entah itu sebagai pekerja, karyawan, meneruskan ke pendidikan lebih tinggi, profesi atau malah menjadi seorang pengangguran. Oh no!

Pagi itu tepat hari Rabu, 23 Februari 2011 diriku kuawali hari itu dengan mandi pagi jam stgh 5.. argghhh betapa dinginnya, air seperti membekukan aliran darah dalam tubuhku. tepat jam 5.45 iqomah masjid di seberang rumahku berkumandang. Yahh aku berdoa, dengan wisuda ini diriku bisa bermanfaat bagi orang laen. sarapan pagi ku mampir di warung burjo dengan nasi telor susunya karena orang tuaku sibuk mempersiapkan keluarga buat wisuda ntar.

Aku sampai di Graha Sabha Pramana jam 6.20 pagi. Wisuda yang tak pelak, karena telah ditunggu-tunggu oleh para mahasiswa selama rata-rata 4-5 tahun untuk masa study normal, menjadi suatu budaya istimewa yang harus dipersiapkan matang-matang. Bagi mahasiswa sendiri, khususnya bagi anak perempuan, harus berdandan mulai subuh supaya mereka dapat tampil maksimal di acara wisuda nanti. Kebanyakan dari mereka pergi ke salon. Memasang sanggul dan kebaya, membedaki wajah mereka supaya tidak ngeblur pas diabadikan dengan kamera saat bersalaman dengan sang rektor dan civitas akademik kampus siang nanti. Yah itu yang aku rasakan ketika sampai di Grha Sabha Pramana, terutama para cewek yang harus bangun pagi untuk antre pergi salon. hohooho. Ternyata ribet juga yaa kalo jadi cewek, ga seperti cowok yang tampil apa adanya. Lalu mengunggu beberapa menit, tepat jam 7.15 wisuda mulai di bariskan untuk digiring masuk ke ruang wisuda. Sapaan ketika bertemu temen-temen SMA dolo yang kuliah juga di UGM. Rudi, Popo, Yudhi, Nita, dll kutemui ketika disana. Tepat jam 8 pagi kayaknya sidang dimulai dengan hadirnya Rektor UGM dan para dekat dari masing-masing fakultas di UGM. Wah lagu pengiring kedatangan dosen menarik juga ketika dinyanyikan oleh PSM UGM. Setelah kucari lagunya di google berjudul "Gaudeamus". Lalu setelah itu para mahasiswa menyanyikan lagu Padamu Negeri dan Hymne Gadjah Mada. Hmm kedua lagu itu kurasakan sangat bermakna ketika dinyanyikan bersama-sama dengan penuh semangat. Pada saat pidato salah satu wisudawan, Ya Allah, saya benar-benar berterima kasih kepada bapak-ibu dosen yang telah membimbing saya belajar sampai menjadi sarjana seperti saat ini. Share knowledge, share experience, share inspiration dengan kami. Dari agustus 2006 sampai februari 2011 ini, lika-liku menjadi seorang mahasiswa S1 telah kulewati di kampus ungu ini, dimulai dari ospek, praktikum, inhal, makalah, seminar, penelitian, skripsi, UKM, dosen, dll. Bersyukur, sebagai hamba yang tahu diri kita wajib bersyukur. Alhamdulillah ya Rabb, hamba telah melakukan wisuda sebagai sarjana kedokteran hewan ini. Semua bisa terjadi hanya karena limpahan petunjuk, karunia, dan nikmat dari Mu. Semoga Engkau menerima panjatan syukur dari hamba dan menambah nikmat yang Engkau berikan. Lalu disaat menunggu penerimaan ijazah menunggu hampir 2 jam-an diselilingi guyonan dan foto" di kursi. Yah prosesi akhirnya kelar juga jam 11.30. Senyum dan sapaan dari kedua orang tuaku, Bambang Purwono, S.IP dan Budiani, serta budheku yang merawatku sejak kecil Parniati yang menyempatkan datang ke acara prosesiku. Makasi yaa bapak dan ibu yang telah membimbingku dan membiayaiku sampai sarjana ini. Thanks kuucapkan kepada temen-temen FKH yang telah datang dan menyalamiku, temen-temen satwa liar KSSL yang telah datang memberiku sebuah bunga putih. ^^. Lalu acara diteruskan dengan foto-foto bersama temen wisuda dan temen angkatanku hehehe. sip lah.

Hal yang paling miris, aku belum bisa membagi moment ini dengan orang yang sangat special di hati. Ya Allah, aku lihat teman-teman wisudawanku membawa kekasihnya masing-masing. Memang jika masih pacar yang dibawa ke acara wisuda sih bagiku belum begitu membanggakan. Aku hanya berfikir, “Ya Allah aku ingin membagi moment ini dengan kekasih yang telah Kau kirimkan dan Kau halalkan untukku”. Ehm… ya sudahlah lawong keadaan sekarang memang begini. Ya Allah, hamba lebih bersyukur lagi manakala besok hamba bisa  pelantikan dokter hewan. Insya Allah terwujud. Hehehee... Prett...

Ehm, apa lagi ya… udah ah. Intinya syukur sudah wisuda. Sudah jadi Wheda Asmara Putra, S. KH. Saya juga ucapkan barokallah kepada para wisudawan periode I dan II November dan Februari Fakultas Kedokteran Hewan. terutama teman-teman dari angkatan 2006. By the way, setelah wisuda semoga bisa seperti harapan salah satu dosen yang saya hormati, ”Syukurlah, semoga akan disusul dengan keberhasilan-keberhasilan berikutnya. Amien…”. Insya Allah. TETAP SEMANGAT, Go SUKSES!!! Next Step >> Pendidikan Profesi Dokter Hewan a.k.a KoAs. fuih... cayoooo!!!

Gradz with My Family


Gradz with my Friends





Jogja, 16 Maret 2011
akhirnya selese juga nih artikel ttg wisudaku hehehhe....



Blogged with the Flock Browser

No comments:

Post a Comment

No Sara No Anarki....
klik Select Profile ( pilih name/URL dan isilah namamu selengkapmu gan..)